Selasa, 09 Agustus 2016

Berbaik Hati Menyelamatkan Nyawa Istrinya Malah Ditusuk


GULA77 -  Polisi menahan seorang pria berusia 51 tahun karena telah membunuh di bawah pengaruh alkohol dan narkoba. Padahal orang asing itu berbaik hati menyelamatkan nyawa istrinya, yang nyaris tenggelam saat berenang di Danau Baikal, Siberia, Rusia.

Kisah bermula dari istrinya yang mendadak keram ketika berenang di danau air tawar tertua dan terdalam di dunia tersebut. Sekelompok pria tak dikenal mendengar teriakan minta tolongnya dan membopong dia ke daratan.

Akan tetapi, menyaksikan istrinya dibawa sekelompok pemuda asing, dia tidak senang. Si suami mulai marah-marah dan mendorong para penyelemat istrinya pergi menjauh. Karena tidak berhasil mengusir para pemuda itu, si suami berlari dan kembali dengan membawa sebuah pisau.

Ia lalu menghujamkan benda tajam itu kepada sedikitnya tiga pemuda. Seorang pria berusia 27 tahun ditusuk tepat di panggulnya dan mengalami pendarahan sangat banyak. Nyawanya tak tertolong. Dia kehilangan terlalu banyak darah, dan dinyatakan meninggal setibanya di rumah sakit.

Sementara dua orang temannya yang tersayat di bagian leher. Polisi setempat mengatakan, pelaku ditahan karena aksinya selain sudah menyalahi moral, juga dia sudah kedapatan mengonsumsi minuman keras dan obat-obatan terlarang.

Kemudian membahayakan nyawa orang dalam keadaannya tersebut. Menurut pengakuan tersangka, dia hanya berusaha membela dirinya saat kejadian. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, dia terancam hukuman kurung maksimal 15 tahun.(Standard)

Medali Perak Kedua Melalui Eko Yuli
Bendera Terbalik Polisi Kena Sanksi
Komik Superman Terjual Rp 12,5 Miliar
 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar